
Lenovo merilis ponsel selfie murah meriah yang diberi nama Lenovo A328. Smartphone Lenovo terbaru ini memiliki layar berukuran 4,5 inch beresolusi 854 x 480 piksel, ponsel ini dibekali dengan processor Quad-core Mediatek MT6582M berkecepatan 1,3 GHz yang didukung RAM 1 GB.
Ponsel dengan berat 140 gram dan tebal 11 mm ini juga membawa audio jack 3.5mm, FM Radio, memori internal 4GB, MicroSD, konektifitas 3G HSDPA 21 Mbps, HSUPA 5.76 Mbps, WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.0, serta GPS. Keunggulan Lenovo A328 ada di sektor kamera, dimana di Lenovo A328 disematkan kamera utama beresolusi 5 megapiksel yang sudah didukung dengan LED flash. Sedangkan di bagian depan, terdapat kamera sekunder beresolusi 2 megapiksel. Lenovo juga menyematkan kemampuan dual-SIM pada ponsel yang sudah dibekali oleh sistem operasi Android 4.4 KitKat ini.
Lenovo menyematkan baterai berkapasitas 2000 mAh. Lenovo A328 tersedia dalam 2 pilihan warna, yakni warna hitam dan putih. Anda tertarik? Sayangnya saat ini ponsel ini baru dijual di India dengan banderol 7299 Rupee atau sekitar Rp. 1,5 juta. Kita nantikan saja kehadiran ponsel ini di Indonesia untuk meramaikan pasar ponsel 1 jutaan.
Zuk Z1 Rilis Di Blibli Dengan Promo Diskon Rp 500Ribu & GRATIS Headset Seinheiser
5 Fitur Terbaru Yg Bisa Kita Nantikan Di Update Clash of Clans Selanjutnya
Ini Dia Daftar iPhone 6 Super Copy KW Terbaik Saat Ini
5 Fitur Terbaru Yg Bisa Kita Nantikan Di Update Clash of Clans Selanjutnya
5 Fitur Terbaru Yg Bisa Kita Nantikan Di Update Clash of Clans Selanjutnya